Tema: Menumbuhkan sense of Belonging mahasiswa UNSERA
“Selamat datang calon intelektual muda, selamat datang di komunitas ilmiah” demikian Ketua Yayasan menyapa peserta P2 STRATEGIK UNSERA. Ia menambahkan: “Seorang mahasiswa harus mampu mengedepankan unsur ilmiah dalam melakukan sesuatu, sehingga tercermin nuansa akademis yang terlahir dari sebuah lembaga pendidikan yang bermartabat dan professional yaitu UNSERA”.
Pelaksanaan P2 STRATEGIK sangat jauh dari unsur perpeloncohan. Hal ini dapat terlihat dari kostum yang peserta kenakan. Pada hari pertama, mereka diwajibkan mengenakan kostum eksekutif muda, di hari kedua: kostum budaya sunda dan di hari ketiga mereka mengenakan kostum sporty dan casual.
Para peserta P2 STRATEGIK mendapatkan materi pengenalan UNSERA, program studi serta aturan yang ada di UNSERA baik aturan akademik, keuangan hingga ke aturan organisasi kemahasiswaan. Dalam acara tersebut, peserta juga diperkenalkan perangkat organisasi kemahasiswaan.
Acara ditutup pada hari sabtu pukul 19.00 WIB yang sebelumnya dilaksanakan makan malam bersama sebagai bentuk kebersamaan antara panitia mahasiswa, peserta, dan manajamenen UNSERA secara keseluruhan. Upacara penutupan yang dipimpin oleh wakil rektor UNSERA, Drs. Suryaman, MM. Sungguh sangat mengharukan, karena pada acara tersebut saatnya peserta p2 STRATEGIK dikukuhkan menjadi mahasiswa resmi UNSERA yang ditandai dengan pemakaian jaket almamater secara simbolis.
0 comments:
Post a Comment